Berita  

Tongkat Komando Batalyon Infanteri 410/Alugoro Dipegang oleh Komandan Baru Letkol Inf. Agung Cahyono Danyonif 410/Alugoro

Tongkat Komando Batalyon Infanteri 410/Alugoro Dipegang oleh Komandan Baru Letkol Inf. Agung Cahyono Danyonif 410/Alugoro

Blora – mediapatriotindonesia.com
Tongkat Komando Batalyon Infanteri 410/Alugoro dipegang oleh komandan baru, yakni Letkol Inf.Agung Cahyono. Ia menggantikan pejabat lama, Letkol Inf. Muhamad Arif. S.Hub.Int yang berpindah tugas sebagai Komandan Sekolah Calon Tamtama di Rindam IV Diponegoro.

Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Yonif 410/Alugoro dipimpin langsung oleh Danrem 073/Makutarama, Kolonel Inf. Purnomosidi, di lapangan upacara Mako Batalyon Infanteri 410, Blora, Jum’at (23/2/2024). Bersamaan dengan itu juga dilakukan sertijab Dandim 0715/ Kendal.

Di tengah padatnya agenda kerja, Bupati Blora, H. Arief Rohman menyempatkan hadir dan memberikan cinderamata kenang-kenangan kepada Letkol Inf. Muhammad Arif yang berpindah tugas ke Rindam IV Diponegoro dalam acara ramah tamah. Selain itu juga menyalami dan mengucapkan selamat datang kepada Danyon baru, Letkol Inf.Agung Cahyono.

Baca Juga  "Jangan Boros" Sedap dan Bermanfaat

Saat sertijab, Bupati Arief Rohman, S.IP., M.Si yang diwakili Wakil Bupati Tri Yuli Setyowati, S.T., mengucapkan terimakasih kepada Danyonif 410/Alugoro lama Letkol Inf. Muhammad Arif, S. atas dedikasinya terhadap Blora.

“Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Blora mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian selama ini yang diberikan kepada Blora. Semoga kesuksesan dan keberkahan Allah SWT selalu menyertai. Jangan lupa dengan Blora,” ucap Mbak Etyk panggilan akrab Wabup Blora.