Bekasi-MPI
Permasalahan jalan yang rusak di kecamatan Bojongmangu yang akan di lewati para peserta MTQ tingkat Kabupaten Bekasi bertempat di Bumi Perkemahan Karangkitri Kecamatan Bojongmangu setelah ramai di perbincangkan di group WhatsApp dan naik di berita online mendapatkan respon yang baik dari Stakeholder yang berkepentingan di Pemerintahan Daerah Kabupaten Bekasi.
Keluhan kesah masyarakat Bojongmangu didengar dan direspon baik oleh Dinas terkait, atas instruksi Penjabat Bupati yang disampaikan sekretaris daerah kabupaten Bekasi Dedy Supriyadi memberi instruksi untuk mulai Selasa 8 November 2022 jalan Sukabungah-Sukamukti akan segera dimulai perbaikan jalan.
Menurut sekretaris daerah kabupaten Bekasi Dedy Supriyadi memberikan keterangan kepada awak media bahwa berdasarkan info dari Dinas PSDABMBK atas perintah Bapak PJ Bupati Bekasi Bapak Dani Ramdan dan berdasarkan SPKnya bahwa besok sudah akan dikerjakan oleh Dinas terkait demi untuk menyukseskan perhelatan Musabaqoh Tilawatil Quran tingkat Kabupaten Bekasi.
Diwaktu yang bersamaan Kepala Dinas PSDABMBK Henri Lincoln mengatakan bahwa besok mulai persiapan untuk pengerjaan perbaikan jalan sesuai instruksi dari Bapak PJ Bupati Dani Ramdan, demi untuk menyukseskan perhelatan Musabaqoh Tilawatil Quran tingkat Kabupaten Bekasi.
Persiapan pekerjaan mulai besok agar nanti pada waktunya pembukaan yang akan di buka oleh Gubernur Provinsi Jawa Barat Bapak Ridwan Kamil sudah selesai dan tepat waktu Pungkas Henri Lincoln.