Berita  

Reses Anggota DPRD Kabupaten Bandung: Pertemuan Langsung untuk Menyerap Aspirasi Masyarakat

Reses Anggota DPRD Kabupaten Bandung: Pertemuan Langsung untuk Menyerap Aspirasi Masyarakat

Kabupaten Bandung – mediapatriotindonesia.com
Sebanyak 160 warga masyarakat dari berbagai desa di wilayah Kecamatan Ibun berkumpul dalam pertemuan tatap muka langsung dengan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bandung, Hj. Renie Rahayu Fauzi SH, yang mewakili Fraksi PKB di Dapil 5. Acara ini juga dihadiri oleh Camat Ibun, Bapak Agus Bintang, yang memberikan sambutan. (17/11/2023).

Dalam pertemuan yang berlangsung hangat ini, warga masyarakat diberikan kesempatan untuk mengemukakan pendapat dan aspirasi mereka kepada Hj. Renie Rahayu Fauzi SH. Sebagai perwakilan dari fraksi PKB, Hj. Renie Rahayu Fauzi SH mengajak warga masyarakat untuk menjalankan Pemilu Legislatif dengan jujur dan adil, serta menciptakan suasana keharmonisan di antara sesama warga, terlepas dari perbedaan pilihan politik.

Baca Juga  Anggota DPR RI Komisi lX Edy Wuryanto: Mengajak Masyarakat Dukung Program Komunikasi Informasi Edukasi

Camat Ibun, Bapak Agus Bintang, dalam sambutannya menekankan pentingnya melaksanakan pemilu dengan damai dan sukses. “Biarpun berbeda warna pilihan, tetapi tujuan kita sama: kondusif, aman, lancar, sukses tanpa ekses,” ujar Bapak Agus Bintang.

Hj. Renie Rahayu Fauzi SH mengungkapkan antusiasmenya atas kedatangan warga masyarakat dan menyampaikan bahwa reses ini adalah kesempatan bagi mereka untuk menyampaikan aspirasi langsung. “Kami senang mendengar aspirasi langsung dari warga. Ini akan menjadi bahan evaluasi bagi kami untuk menindaklanjuti dan menyalurkan anggaran aspirasi dengan tepat,” tutur Hj. Renie Rahayu Fauzi SH.