Port Academy, bekerja sama dengan Koperasi Sejahterah Bersama Samboja, sukses mengadakan Diklat TKBM – Tenaga Kerja Bongkar Muat di Kuala Semboja, Februari 2025. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi tenaga kerja bongkar muat agar lebih profesional dan sesuai dengan standar industri kepelabuhanan.
Acara ini dibuka oleh Ketua Koperasi Sejahtera Bersama Samboja, Andi Ibrahim Asyafii, serta Sekretaris Jenderal Koperasi. Pelatihan mencakup berbagai materi penting seperti teknik bongkar muat, penggunaan alat pelabuhan, keselamatan kerja, manajemen risiko, serta penerapan regulasi pelabuhan.
Port Academy bekerja sama dengan Koperasi Sejahterah Bersama Samboja sukses menyelenggarakan Diklat TKBM – Tenaga Kerja Bongkar Muat di Kuala Semboja. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan profesionalisme tenaga kerja bongkar muat di sektor pelabuhan, sejalan dengan standar keselamatan dan efisiensi operasional yang semakin tinggi.
Acara ini dibuka secara resmi oleh Ketua Koperasi Sejahterah Bersama Samboja, Andi Ibrahim Asyafii, serta Sekjen Bapak Anir Lufni. Dalam sambutannya, Andi Ibrahim Asyafii menekankan pentingnya pelatihan bagi tenaga kerja bongkar muat agar dapat memenuhi kebutuhan industri yang semakin berkembang.
Diklat TKBM: Meningkatkan Kompetensi dan Keselamatan Kerja
Sebagai salah satu sektor yang memiliki peran krusial dalam kelancaran aktivitas logistik dan pelabuhan, tenaga kerja bongkar muat dituntut memiliki keterampilan yang mumpuni dalam menangani berbagai jenis muatan, peralatan, serta memahami prosedur keselamatan kerja.
Artikel ini juga tayang di VRITIMES