MPI-Purwakarta 03/11/2022
Tanah longsor yang mengakibatkan jatuhnya korban jiwa terjadi di Kampung Cigoel, Rt03/Rw01 Desa Sukamanah, Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta Jawa barat, Kejadian tersebut di perkiran sekitar pkl 14:00 Wib pada hari Rabu tgl 02/11/2022.
Satu Orang korban jiwa Bernama Anda (45thn) langsung meninggal di tempat kejadian di karnakan tertimbun tanah longsor, sementara empat korban lainya berhasil menyelamatkan diri, korban meninggal langsung di kebumikan pada malah harinya.
An (50thn) Warga kampung cigoel Saat di wawancara menjelaskan jika awal mulanya para pekerja yang berjumlah lima orang sedang membuang tanah galian pasir akan tetapi setelah bersiap-siap untuk pulang tiba-tiba terjadi longsor dan satu orang tertimbun empat orang lainnya berhasil menyelamatkan diri,”jelasnya.
Penggunaan APD dan K3 sangat penting untuk pekerja galian pasir
penggunaan APD sendiri di atur dalam Undang-Undang, tetapi tidak di terapkan dengan baik oleh semua penambang pasir, faktor lain yang menyebabkan peningkatan kecelakaan kerja adalah faktor manusia dan lingkungan.
Faktor manusia menentukan persepsi masing-masing pekerja yang merasa tidak nyaman, yang tidak waspada dan kurangnya pengetahuan. faktor lingkungan terdiri dari kurangnya fasilitas yang tersedia.
Penggunaan APD adalah satu kontrol resiko untuk kecelakaan dan dapat mengurangi insiden kecelakaan di tempat kerja.