Berita  

Muhamad Fauzi Di Dampingi Petani, Saat Menyerahkan Berkas Calon Legislatif DPRD Kabupaten Bekasi 2024

Muhamad Fauzi Di Dampingi Petani, Saat Menyerahkan Berkas Calon Legislatif DPRD Kabupaten Bekasi 2024

Bekasi- mediapatriotindonesia.com
Tampak berbeda saat penyerahan dokumen bakal calon Legislatif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DPRD Kabupaten Bekasi dari partai DPC PDIP Kabupaten Bekasi, dengan dikawal para petani dari wilayah utara Muhamad Fauzi mantapkan diri menuju Kantor Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bekasi, Kamis (11/05/23).

Muhamad Fauzi yang merupakan caleg dari partai PDIP dapil 6 menjelaskan “hari ini saya bersama tim kemenangan datang untuk menyerahkan dokumen sebagai Bakal calon Anggota DPRD Kabupaten Bekasi.

Saya Targetkan 15 ribu suara untuk mengantarkan ke kursi DPRD Kabupaten Bekasi membawa visi-misi membangun pertanian yang ada yang ada di Kabupaten Bekasi, karena pertanian ini jarang sekali di angkat dari partai-partai manapun yang ada di Kabupaten Bekasi.

Baca Juga  Sekolah Larang Pedagang Keliling, Dindikbud Akomodir Keluhan Komunitas Pedagang Hebat

Sehingga para petani kita kehidupanya semakin lama semakin menurun, walaupun sektor pertanian banyak peluang, dan selama dua tahun tim kemenangan kami sudah ber konsolidasi kepada masyarakat dengan program sektor pertanian dan pembangunan untuk masyarakat. “ Jelas Muhamad Fauzi kepada awak media.

Diketahui untuk Dapil 6 sendiri mencakup beberapa wilayah, seperti Kecamatan Cabang Bungin, Kecamatan Sukakarya, tidak Kecamatan kedung waringin dan kecamatan pebayuran. Muhamad Fauzi menegaskan bahwa “sebagai wakil rakyat harus bisa menampung aspirasi dari masyarakat agar bisa disampaikan serta direalisasikan dalam program kerja dan memberikan visi misi serta kerja-kerja yang kongkrit”. Tambahnya Muhamad Fauzi.

Penulis: Shndy M Editor: Novia