Bekasi -Media Patriot Indonesia
Warga Ciranggon bersama Pemeritah Desa Cipayung adakan kerjabakti bersih-bersih sampah plastik dan ilalang-illalang di sepanjang jalan lingkungan, Minggu (01/12/2024). Kegiatan tersebut menjadi rutininitas setiap awal bulan.
Ikut dalam kegiatan tersebut Pemdes Cipayung dan Karang Taruna serta tokoh masyarakat dan tokoh agama yang ikut serta masyarakat sekitar.
Ketua RT Kampung Ciranggon Usuf mengungkapkan, dirinya merasa bangga melihat kekompakan dan kebersamaan serta gotong royong yang masih mengikat warganya.
“Saya sangat bangga melihat ini, kekompakan dan kerjasama serta sikap gotong royong yang masih mengikat masyarakat Kampung Ciranggon ini.” Ucapnya.
“Rasa tanggungjawab menjaga lingkungan ini terlihat dari kegiatan bersih bersih ini yang di lakukan oleh masyarakat Ciranggon dalam setiap awal bulan. Semoga kampung Ciranggon bisa jadi percontohan di Kecamatan Cikarang Timur dan menjadi icon Kampung Bersih.” Terangnya.
“Kerjabakti ini sudah di jadwalkan warga Ciranggon setiap awal bulan untuk bersih-bersih Kampung Ciranggon.” Tambahnya.
Sementara itu, H. Ajan Kepala Desa Cipayung mengucapkan terima kasih kepada masyarakat atas rasa tanggunjawab menjaga lingkungan tetap bersih.
“Saya ucapkan terimakasih kepada masyatakat Ciranggon dan tokoh-tokoh Desa Cipayung yang sudah ikut serta dalam kegiatan kerjabakti ini. Dengan seringnya kegiatan ini di lakukan sehingga Kampung Ciranggon mempunyai sebutan CIAMIK (Ciranggon Asri Menarik), mudah-mudahan kebersihan Kampung Ciranggon menjadi contoh buat kampung lainnya.” Pungkasnya.