Bekasi-MPI
Polres Metro Bekasi menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan terhadap anggota ormas Pemuda Pancasila (PP) berinisial (RP) yang terjadi didepan Gerbang Tempat Hiburan Malam (THM) Ruko Fajar Kawasan Industri MM2100, Desa Gandamekar, Cikarang Barat, pada Minggu 8/1/2023 lalu.
Rekonstruksi yang dilakukan Unit Jatanras Polres Metro Bekasi didampingi kuasa hukum korban dari Badan Penyuluhan dan Pendampingan Hukum (BPPH) MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi, yang digelar Gedung Promoter Mako Polres Metro Bekasi Jumat (17/2/2023).
“Dari hasil rekonstruksi yang kami mengamati adegan-adegan, menurut pandangan kami dari hasil keterangan-keterangan yang kami kumpulkan dari saksi-saksi korban yang pada saat itu ada di lokasi, ada beberapa rekonstruksi yang terkesan mengada-ada atau rekayasa,” kata Wakil Ketua Bidang Pidana BPPH MPC PP Kabupaten Bekasi Udi Jaelani, SH saat diwawancarai media.
“Udi menambahkan bahwa ada beberapa adegan yang menurutnya ada kejanggalan, diantaranya adegan pemukulan korban menggunakan botol minuman kepada pelaku, dan adegan pengganjalan pintu pada saat tersangka hendak keluar serta pemukulan oleh korban kapasa pelaku saat diluar tempat hiburan malam.
“Adegan pemukulan yang dilakukan oleh korban dengan botol minuman kepada pelaku itu tidak pernah terjadi atau tidak benar ini kami anggap rekayasa oleh pelaku, bukan hanya itu adegan dimana pelaku diganjal pada saat akan keluar dan pemukulan diluar tempat hiburan oleh korban terhadap pelaku yang kami nilai tidak benar,” tegas Udi.