BINUS INTERNATIONAL Perbarui Jurusan Ilmu Komunikasi di Era Digital Menjadi Creative Digital Communication

BINUS INTERNATIONAL Perbarui Jurusan Ilmu Komunikasi di Era Digital Menjadi Creative Digital Communication

BINUS International resmi meluncurkan program Creative Digital Communication, evolusi dari program Communications yang telah ada sejak 2011, untuk menjawab kebutuhan industri di era digital. Berdasarkan **World Economic Report 2024**, lebih dari 75% perusahaan global mencari profesional dengan keterampilan komunikasi strategis, adaptasi teknologi, dan pemikiran kreatif. Program ini membekali mahasiswa dengan pemahaman mendalam tentang komunikasi, kreativitas, dan integrasi Kecerdasan Buatan (AI), didukung oleh kurikulum berbasis industri dan berbagai kesempatan enrichment agar lulusan siap menghadapi tantangan di dunia kerja yang semakin dinamis.

Jakarta, 13 Februari 2025 – Menurut Laporan World Economic Report di tahun 2024 berjudul “Putting Skills First: Opportunities for Building Efficient and Equitable Labour Markets”, lebih dari 75% perusahaan global membutuhkan profesional yang mampu berkomunikasi secara efektif, menyusun strategi, dan beradaptasi dengan teknologi baru. Sebagai jawaban dari kebutuhan industri di era digital saat ini, BINUS International meluncurkan program Sarjana, Creative Digital Communication, sebuah perubahan dari program Communications yang telah berdiri sejak 2011. Program baru ini mempersiapkan mahasiswa dalam karir di bidang komunikasi strategis yang mampu mengintegrasikan Kecerdasan Buatan (Artifical Intellegence – AI) untuk menjembatani inovasi kreatif dan penerapan praktis.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES