Alira Alura: Revolusi Lerak Berkelanjutan Olahan Bali, Siap Guncang Pasar Global!

Alira Alura: Revolusi Lerak Berkelanjutan Olahan Bali, Siap Guncang Pasar Global!

Alira Alura, social enterprise berbasis di Bali, memperkenalkan inovasi produk ramah lingkungan berbasis lerak, deterjen alami khas Indonesia, untuk mengurangi pencemaran air akibat limbah deterjen kimia. Dengan mengusung kampanye #KillGermsNotFish, Alira Alura menghadirkan berbagai produk eco-friendly seperti eco-detergent, sabun mandi, dan antibacterial spray.

Produk ini dikembangkan melalui kemitraan dengan petani di Cepu, Jawa Tengah, menggunakan sistem Tumpang Sari (intercropping) untuk meningkatkan produktivitas lahan dan ekonomi petani. Keberhasilan Alira Alura mendapat pengakuan internasional dengan diundangnya Arfiana Maulina sebagai exhibitor di APFSD Youth Forum 2025 di Bangkok, memperkenalkan potensi lerak kepada 549+ pemuda dari 24 negara.

Alira Alura lahir dari inisiatif WateryNation, organisasi lingkungan yang didirikan Arfiana sejak usia 16 tahun dan kini berkembang menjadi Yayasan Tirta Artha Asri. Untuk memperkuat strategi bisnis dan ekspansi global, Pramudono Adhi Kumoro bergabung sebagai co-founder.

Baca Juga  OTCA Ajak Semua Generasi untuk Membangun Indonesia Melalui Bahasa Asing

Bali, 6 Maret 2025 – Alira Alura, sebuah social enterprise berbasis di Bali, resmi meluncurkan inovasi terbaru dalam produk ramah lingkungan berbasis lerak, deterjen alami khas Indonesia. Dipimpin oleh Arfiana Maulina, Founder Yayasan Tirta Artha Asri WateryNation dan aktivis lingkungan, Alira Alura siap mengubah lanskap industri eco-friendly di Indonesia dan global.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES